Berita Askrida

Ikut Memeriahkan Literasi Keuangan di Kampus IAIN Manado, Askrida Syariah Bagikan Asuransi Gratis

Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Alhamdulillahi Rabbil Alamin.


Askrida Syariah diwakili oleh Kepala Pemasar Manado yaitu Muhammad Eriza, ikut memeriahkan Seminar Literasi Keuangan yang digelar Oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) bersama Bank Syariah Indonesia (BSI) di Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Manado yang diselenggarakan di Gedung Theather Syariah lantai 4, IAIN Manado pada Selasa, 10 Oktober 2023.

Termasuk dalam rangkaian kegiatan Bulan Inklusi Keuangan (BIK), kegiatan yang berjudul Literasi Bahaya Pinjol dan Investasi Ilegal bertujuan agar semakin banyak orang yang paham dan teliti dalam mengambil keputusan cerdas berinvestasi dan melindungi diri dari pinjol illegal, seperti yang dijelaskan Rektor IAIN Manadi Dr. Ahmad Rajafi. Dipenghujung acara, Muhammad Eriza memberikan penutupan polis Asuransi Kecelakaan Diri Mahasiswa kepada 250 mahasiswa IAIN Manado, harapannya agar mahasiswa dapat lebih aware dan mengenal pentingnya Asuransi.



Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

https://manado.tribunnews.com/2023/10/11/ojk-dan-bsi-edukasi-literasibahaya-pinjol-dan-investasi-ilegal-ke-mahasiswa-iain-manado